Indonesia vs Filipina : Garuda Harus Menang Telak!
Timnas Indonesia saat ini sedang berusaha mengejar tiket ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Zona Asia. Saat ini Skuad Garuda menempati posisi kedua di klasemen Grup F dan menyisakan satu laga.
Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (11/6/2024) pukul 19.30 WIB. Indonesia membutuhkan tiga poin untuk mengamankan posisi runner-up dari kejaran Vietnam.
Pada pertemuan terakhir dengan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia harus puas bermain imbang 1-1. Ketinggalan lebih dulu akibat gol Patrick Reichelt, Indonesia akhirnya bisa menyamakan kedudukan dengan gol Saddil Ramdani.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yakin timnya bisa lolos ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ia yakin Garuda bisa menakl...









